Minggu, 29 Maret 2009

7 hal yang perlu diperhatikan

Subhanallah, indahnya hidup dengan menjalankan semua ini….

1. SELALU BANGUN SEBELUM SUBUH
Rasul selalu mengajak ummatnya untuk bangun
sebelum subuh, melaksanakan sholat sunah dan sholat Fardhu, sholat subuh berjamaah.

Hal ini memberi hikmah yg mendalam antara lain :
-Berlimpah pahala dari Allah
-Kesegaran udara subuh yg bagus utk kesehatan/terapipenyakit TB
-Memperkuat pikiran dan menyehatkan perasaan

2. AKTIF MENJAGA KEBERSIHAN
Rasul selalu senantiasa rapi & bersih, tiap hari kamis atau Jumaat beliau mencuci rambut- ambut halus di pipi, selalu memotong kuku, bersisir dan berminyak wangi.

“Mandi pada hari Jumaat adalah wajib bagi setiap orang-orang dewasa. Demikian pula enggosok gigi dan memakai harum-haruman”(HR Muslim)

3.TIDAK PERNAH BANYAK MAKAN
Sabda Rasul :
“Kami adalah sebuah kaum yang tidak makan sebelum lapar dan bila kami makan tidak terlalu banyak (tidak sampai kekenyangan)” (Muttafaq Alaih)

Dalam tubuh manusia ada 3 ruang untuk 3 benda :
Sepertiga untuk udara, sepertiga untuk air dan sepertiga lainnya untuk makanan.

Bahkan ada satu tarbiyyah khusus bagi ummat Islam dengan adanya puasa Ramadhan untuk
menyeimbangkankesehatan

4. GEMAR BERJALAN KAKI
Rasul selalu berjalan kaki ke Masjid, Pasar, medan jihad, mengunjungi rumah sahabat, dan sebagainya. Dengan berjalan kaki, keringat akan mengalir, pori-pori terbuka dan peredaran darah akan berjalan lancar. Ini penting untuk mencegah penyakit jantung

5. TIDAK PEMARAH
Nasihat Rasulullah : “Jangan Marah”diulangi sampai 3kali.

Ini menunujukkan hakikat kesehatan dan kekuatan Muslim bukanlah terletak pada jasadiyah belaka, tetapi lebih jauh yaitu dilandasi oleh kebersihan dan kesehatan jiwa. Ada terapi yang tepat untuk menahan marah :
- Mengubah posisi ketika marah, bila berdiri maka duduk, dan bila duduk maka berbaring

- Membaca Ta ‘awwudz, karena marah itu dari Syaithon
- Segeralah berwudhu
- Sholat 2 Rokaat untuk meraih ketenangan dan menghilangkan kegundahan hati

6. OPTIMIS DAN TIDAK PUTUS ASA
Sikap optimis akan memberikan dampak psikologis yang mendalam bagi kelapangan jiwa ehingga tetap sabar, istiqomah dan bekerja keras serta tawakal kepada Allah SWT

7. TAK PERNAH IRI HATI
Untuk menjaga stabilitas hati & kesehatan jiwa, mentalitas maka menjauhi iri hati merupakan tindakan preventif yang sangat tepat.

::Ya Allah,bersihkanlah hatiku dari sifat sifat mazmumah dan hiasilah diriku dengan sifat sifat
mahmudah…::

Kalau rajin… Tolong sebarkan maklumat ini kepada seluruh umat yang lain
agar menjadi renungan dan pelajaran kepada kita semua. Ilmu yang bermanfaat ialah salah satu amal yang berkekalan bagi orang yang mengajarnya meskipun dia sudah meninggal dunia

wallahu’alam..

Selasa, 30 Desember 2008

TURKI DAN DUBAI TIDAK RAYAKAN TAHUN BARU DEMI SOLIDARITAS UNTUK GAZA

Dubai- Penguasa Dubai pada Selasa memerintahkan pembatalan semua perayaan Tahun Baru di pusat pariwisata Teluk itu sebagai solidaritas dengan rakyat Palestina yang menghadapi serangan militer Israel di Jalur Gaza.
Sheikh Mohammed bin Rashid al-Maktoum mengatakan langkah itu dipicu oleh "kehancuran, pembunuhan dan keterlantaran yang disebabkan oleh mesin militer Israel", kantor berita negara WAM melaporkan.
Empat hari serangan udara Israel di Jalur Gaza telah menewaskan sedikitnya 380 warga Palestina di Gaza dan mendorong demonstrasi kemarahan di seluruh dunia Arab. Demonstrasi anti-serangan biadab Israel di Gaza juga berlangsung di banyak bagian dunia lainnya, termasuk di Perancis, Inggris dan juga di Indonesia.
Pembatalan perayaan Tahun Baru 2009 sebelumnya juga telah dilakukan oleh pemerintah Istanbul, Turki, yang merasa tidak pantas berpesta sementara rakyat Palestina menderita.(antara/fn)

Jumat, 10 Oktober 2008

UNIVERSITAS MEDAN AREA (UMA)

Jenis Perguruan Tinggi : Swasta
A l a m a t : Jl. Kolam No.1, Medan Estate, Sumatera Utara 2022
Telepon : (061) 7366878, 7366878, 7360168
F a x : (061) 7366998
E-Mail : uma001)indosat.net.id
Nama Rektor : Ir. Zulkarnain Lubis, MS.
Sejarah Singkat

Tanggal Berdiri : 29 April 1983
Pendiri : Yayasan Pendidikan Haji Agus Salim

Medan Area adalah nama yang heroik bagi masyarakat kota Medan dan Provinsi Sumatera Utara pada umumnya, karena erat kaitannya dengan perjuangan mempertahankan kemerdekaan di kota Medan dan sekitarnya, yang banyak memakan korban jiwa. Penggunaan nama Medan Area pada universitas ini dimaksudkan sebagai wujud rasa hormat dan penghargaan atas upaya para pejuang itu. Di sini di tahun 1985 dibukan fakultas psikologi yang pertama di luar Jawa. Sambutan masyarakat sangat antusias, pada tahun pertama mahasiswanya sudah mencapai 204 orang. Lalu, di tahun akademik 1988/1989, dibuka pula Fakultas Biologi, yang juga yang pertama di luar Jawa.

Profil

Jumlah Mahasiswa : 7.685
Jumlah Alumni : 8.577
Jumlah Dosen Tetap: 240
Jumlah Dosen Lulusan S2 : 52
Jumlah Dosen Lulusan S3 : 1
Luas Kampus : 153.000 m2
Koleksi Perpustakaan : 16.052 judul, 32.920 eksemplar, luas 400 m2

Laboratorium : Laboratorium dimiliki Fakultas Teknik (lab teknik sipil, teknik elektro, teknik mesin, teknik arsitek, teknik industri), Fakultas Pertanian (lab tanah, kimia, agroklimatologi, hama tanaman, penyakit tanaman, teknologi pasca panen, teknologi benih, pemeliharaan tanaman, psikologi tumbuhan, biokimia, dasar perlindungan tanaman, rumah kaca), dan Fakultas Psikologi (lab psikologi, kimia, fisika, komputer).

Fasilitas Lain : 10 gedung bertingkat dua sampai empat, dan lima gedung berlantai satu, 8 perpustakaan, lembaga penelitian, berbagai UKM seperti UKMI, Mapala, aktivitas rohani, atau olahraga, sarana olahraga (sebuah lapangan sepak bola dan dua lapangan basket), perbengkelan, kebun tanaman langka, kebun percobaan, lima unit kantin, dan tiga buah mesjid.

Program Studi

1. Fakultas Teknik

Jurusan Teknik Sipil
Program Studi Teknik Sipil (S1-terakreditasi B-1998)

Jurusan Teknik Mesin
Program Studi Teknik Mesin (S1-terakreditasi C-1998)

Jurusan Teknik Arsitektur
Program Studi Arsitektur (S1-terakreditasi C-1998)

Jurusan Teknik Elektro
Program Studi Teknik Elektro (S1-terakreditasi C-1998)

Jurusan Teknik dan Manajemen Industri
Program Studi Industri (S1-terakreditasi B-1998)

2. Fakultas Biologi

Jurusan Biologi
Program Studi Biologi Lingkungan (S1-terdaftar-1989)

Jurusan Botani
Program Studi Botani (S1-terdaftar-1989)
Program Studi Kultur Jaringan (S1-terdaftar-1989)
Program Studi Teknik Fermentasi (S1-terdaftar-1989)
Program Studi Zoologi (S1-terdaftar-1989)

3. Fakultas Pertanian

Jurusan Budidaya Pertanian
Program Studi Budidaya Pertanian (S1-terakreditasi B-1998)

Jurusan Hama dan Penyakit Tumbuhan
Program Studi Ilmu Hama dan Penyakit Tumbuhan (S1-terakreditasi B-1998)

Jurusan Sosial Ekonomi Pertanian
Program Studi Sosial Ekonomi Pertanian (S1-terakreditasi B-1998)

4. Fakultas Ekonomi

Jurusan Manajemen
Program Studi Manajemen Perusahaan (S1-terakreditasi B-1998)

Jurusan Akuntansi
Program Studi Akuntansi (S1-terakreditasi B-1998)

Jurusan Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan
Program Studi Ekonomi Pembangunan (S1-terakreditasi C-1998)

5. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

Jurusan Ilmu Komunikasi
Program Studi Ilmu Jurnalistik (S1-terakreditasi C-1998)
Program Studi Ilmu Hubungan Masyarakat (S1-terakreditasi C-1998)

Jurusan Ilmu Administrasi
Program Studi Negara (S1-terakreditasi B-1998)

Jurusan Ilmu Pemerintahan
Program Studi Ilmu Pemerintahan (S1-terakreditasi B-1998)

Jurusan Ilmu Jurnalistik
Program Studi Ilmu Jurnalistik (S1-terakreditasi B-1998)

6. Fakultas Psikologi

Jurusan Psikologi
Program Studi Psikologi Anak dan Perkembangan (S1-terakreditasi C-1998)

Jurusan Psikologi Industri dan Organisasi
Program Studi Psikologi Industri dan Organisasi (S1-diakui-1995)

Jurusan Psikologi Pendidikan
Program Studi Psikologi Pendidikan (S1-diakui-1995)

Favorit : Fakultas Psikologi, Fakultas Ekonomi

Pendaftaran Mahasiswa Baru
T e s : Seleksi administratif

Persyaratan: Hanya pendaftar yang memenuhi syarat administratif yang diterima: ijazah SLTA atau yang sederajat, akte kelahiran, surat keterangan berkelakuan baik, dan pas foto.

Rektor UMA Prof Dr H Ali Ya’kob Matondang: UMA Besar karena Wartawan

MedanBisnis – Medan
Rektor Universitas Medan Area (UMA) Prof Dr H Ali Ya’kub Matondang mengatakan, UMA besar karena wartawan. Tanpa wartawan, UMA tidak akan dikenal oleh masyarakat. Wartawan adalah elemen penting dalam kemajuan yang dicapai UMA di usianya yang sudah memasuki 25 tahun.

Hal itu dikatakan Rektor saat bersama Pimpinan Yayasan Pendidikan Haji Agus Salim (YPHAS) dan pimpinan UMA menggelar silaturahmi dengan wartawan unit kampus di Restoran Lembur Kuring Jalan T Amir Hamzah Medan, Selasa (22/1).
Hadir dalam silaturahmi itu Bendahara YPHAS Drs HM Erwin Siregar MBA, Sekretaris HM Akbar Siregar, Pembantu Rektor (PR) I UMA Drs H Heri Kusmanto MA, PR II Ir Hj Siti Mardiana MSi, PR III Ir Zulheri Noor MP, para dekan dan ketua program studi pascasarjana di lingkungan UMA, dan Humas Dra Hj Ermawati Harahap MAP.
Di hadapan wartawan, Rektor mengakui, kemajuan yang dicapai UMA tidak terlepas dari manajemen keakraban yang diterapkan selama ini. Yakni akrab dengan sivitas akademika, akrab dengan masyarakat, maupun wartawan. “Jika manajemen keakraban terbangun, semua persoalan dapat diselesaikan. Inilah yang membuat UMA tetap kondusif dan mampu melaksanakan program-programnya,” ucap mantan Rektor IAIN Sumut ini.
Hal senada juga dikatakan Bendahara YPHAS HM Erwin Siregar. Menurutnya, dari awal berdiri UMA sejak April 1983 lalu, pimpinan UMA tetap menempatkan wartawan sebagai elemen penting. Memasuki usia ke-25 ini, Erwin mengatakan, UMA telah mengubah struktur Humas, yang dulu di bawah PR II kini langsung di bawah Pusat Informasi dan Kerjasama (PIK).
“Pengubahan struktur humas ini merupakan komitmen kami untuk lebih menjalin jaringan yang intensif dengan media/wartawan,” tandas putra kandung pendiri UMA Drs H Agus Salim Siregar ini.
Sedangkan PR III UMA Zulheri Noor kepada wartawan mengatakan, untuk merayakan dies natalis ke-25, UMA menggelar berbagai kegiatan. Kegiatan itu berupa pengabdian kepada masyarakat, seminar internasional, lomba olahraga antar-sivitas akademika, festival band, dan pengabdian kepada masyarakat.
“Kegiatan itu digelar mulai Januari hingga Agustus 2008. Sedangkan acara puncak digelar 29 April mendatang di kampus I UMA Jalan Kolam Medan Estate. Dijadwalkan pada acara puncak akan dihadiri Mendiknas Prof Bambang Sudibyo,” kata Zulheri.
Sebelum acara puncak, pada 12 April di Hotel Garuda Plaza, dijadwalkan juga UMA bakal menggelar seminar internasional bertajuk “Ekonomi Kerakyatan dalam Perspektif Syari’ah”. Dengan menghadirkan pembicara pakar perbankan syariah nasional dari Jakarta, Dr HM Antonio Syafii, pakar ekonomi Islam dari Universiti Sains Malaysia (USM), dan praktisi perbankan dari Bank Indonesia Medan, Dr Romeo Rissal Pandjialam MA.
Berkaitan dengan perayaan dies natalis ke-25 UMA ini, Zulheri yang juga Ketua Panitia Dies Natalis, mengimbau para alumni UMA yang berjumlah 13 ribuan agar berpartisipasi dalam berbagai kegiatan yang bakal digelar.

SEMINAR FT UMA : PLTN PERLU SEGERA DIBANGUN Tayang Intranet: 31-07-2008 15:14 (BP)


(Medan, BAPETEN) Pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir (PLTN) bukan alternatif mengatasi krisis listrik tapi merupakan suatu pilihan dari sekian banyak alternatif yang tepat untuk mengatasi krisis listrik di Pulau Jawa - Bali. Demikian kesimpulan disebutkan Kepala BAPETEN, Dr Ir As Natio Lasman, saat tampil pada seminar “PLTN sebagai Energi Listrik Alternatif Masa Depan yang Aman” Rabu [16/07] di Convention Kampus Universitas Medan Area (UMA) Jalan Kolam Medan Estate.
Seminar FT UMA : PLTN Perlu Segera Dibangun
Pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Nuklir (PLTN) bukan alternatif mengatasi krisis listrik tapi merupakan suatu pilihan dari sekian banyak alternatif yang tepat untuk mengatasi krisis listrik diPulau Jawa - Bali.

Demikian kesimpulan disebutkan Kepala BAPETEN, Dr Ir As Natio Lasman, saat tampil pada seminar “PLTN sebagai Energi Listrik Alternatif Masa Depan yang Aman” Rabu [16/07] di Convention Kampus Universitas Medan Area (UMA) Jalan Kolam Medan Estate.

Seminar yang dilaksanakan Fakultas Teknik UMA tersebut dibuka Rektor UMA diwakili PR III, Ir Zulheri Noer MP dengan nara sumber Kepala BAPETEN Dr Ir As Natio Lasman dan Direktur Perizinan PLTN, Drs Martua Sinaga MM dipandu protokol Ir Marlan Swandana dan moderator Sherlly Maulana ST.

Natio Lasman menuturkan, dari hasil penelitian yang dilakukan BPPT dan PLN serta penelitian lainnya, secara optimal pilihan untuk mengatasi krisis listrik di tahun 2025, untuk Pulau Jawa - Bali, dua persen listriknya berasal dari PLTN.

PLTN katanya salah satu keunggulannya adalah dimana sekali masuk bahan bakar pembangkitnya bisa beroperasi selama 18 - 24 bulan. Sedangkan kalau batubara, minyak dan gas bahan bakarnya harus disuplai setiap hari.

Dia mengungkapkan, pembangunan PLTN mulai dibangun tahun 2010. Aplikasi perizinan tersebut harus dari Badan Pengawas Tenaga Nuklir (BAPETEN).

Agar PLTN bisa secepatnya dibangun, ungkap As Natio diperlukan sosialisasi dari pemerintah, kemudian nuasa politis dalam pembangunan PLTN harus dilepaskan, dan juga harus yakin dengan kemampuan bangsa sendiri.

Namun menurut Kepala BAPETEN hingga saat ini belum ada satupun lembaga yang mengajukan izin. Hal itu dikarenakan sesuai undang-undang owner (pemilik) bukan pemerintah melainkan BUMN, perusahaan swasta atau koperasi. “Kendala utamanya bukan masalah pendanaan tapi berasal dari pihak luar,” ujarnya yang tidak menyebutkan pihak luar mana yang dimaksud.

Dia juga meminta pemahaman dari masyarakat karena sebuah PLTN pengawasan yang ketat dan sesuai peraturan yang dilakukan BAPETEN, tanggung jawabnya bukan saja secara nasional tapi juga internasional.

Ditambahkannya, tidak ada satu negara pun di dunia ini yang tidak berpikir untuk membangun PLTN. Dicontohkannya Perancis, 78 persen listriknya dari PLTN , Jerman dan negara Asean lainnya Philipina juga menginginkan PLTN. “Jadi dari perhitungan kebijakan energi nasional harus dengan PLTN tapi tidak seluruh listrik, PLTN hanya ambil 2 persen saja,”jelasnya.

Turut memberikan kata sambutan pada seminar tersebut, Dekan Fakultas Teknik UMA, Drs Dadan Ramdan M Eng MSc, Ketua Panitia Ir H Amirsyam Nasution MT. Seminar tersebut dirangkaikan penyerahan cendramata dari PR III Ir Zulheri Noer MP dan Drs Dadan Ramdan M Eng MSc kepada kedua nara sumber.(aje)
Sumber : Harian Berita Sore, Medan (www.beritasore.com) 17 Julli 2008

Ikatan Alumni Teknik Elektro UMA Medan